Rayakan 50 Tahun Indomie Dengan Gowes Cari Sarapan

Lifestyle

Anjanesia.com – Kehadiran mie instant terus menghidupkan inspirasi bagi semua kalangan baik dari segi kuliner maupun dari segi kreativitas anak muda. Memasuki usia 5 dekade, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (Indomie) bersama Element Bike mengadakan Gowes Cari Sarapan Indomie (Gocapan Indomie) untuk menjawab tren terkini dan mengajak masyarakat bersepeda seru mengelilingi lbukota dengan tujuan mencari sarapan di saat Car Free Day (CFD) berlangsung.
Vemri Veradi Junaidi, Marketing Manager Indomie menyampaikan bila Kegiatan itu merupakan salah satu rangkaian acara 50 tahun Indomie. “Tujuannya untuk mempererat Indomie dengan masyarakat melalui komunitas serta mengajak mereka untuk terus menghidupkan inspirasi,” ujar Vemri.

Ia menambahkan, “Pada kesempatan ini Indomie berkolaborasi dengan Element Bike, meluncurkan sepeda edisi khusus dengan desain yang terinspirasi dari Indomie. Kami hadirkan Gocapan Indomie sebagai bentuk apresiasi Indomie kepada masyarakat yang telah menemani selama 50 tahun.”
Acara ini diikuti oleh ratusan peserta gowes dengan rute yang dimulai dari Indofood Tower menuju Sarinah kemudian melewati Taman Ismail Marzuki, dan berakhir di Warunk Upnormal Raden Saleh. Para peserta melewati gedung-gedung bersejarah di Jakarta yang diberi misi untuk berfoto seru dan unik. Setelahnya, mereka langsung dapat menikmati keseruan sarapan beragam menu Indomie dengan berbagai cita rasa kuliner Indonesia.

Luncurkan Ecosmo Limited Edition

Lucky Prabowo, Partnership Element Bike mengatakan, “Kami sangat senang berpartisipasi di Kolaboramie dengan meluncurkan Ecosmo Limited Edition. Menurut kami, penting bagi brand untuk menciptakan pasar baru agar cakupannya dapat lebih luas lagi. Animo masyarakat dan Komunitas pun sangat tinggi sehingga menambah keseruan acara. Kami harap Gocapan Indomie yakni gowes keliling ibukota sambil mencari sarapan enak dan unik akan semakin meningkatkan minat masyarakat dan menumbuhkan semangat bersepeda.”
“Gocapan Indomie merupakan salah satu dari sekian banyaknya rangkaian keseruan dalam rangka 50 tahun Indomie yang telah kami persiapkan sebagai salah satu agenda menarik. Besar harapan kami masyarakat Indonesia dapat berpartisipasi, terinspirasi, serta menikmati rangkaian acara tersebut,” kata Vemri.
Bagi masyarakat yang tertarik dengan sepeda edisi khusus Indomie Ecosmo dapat memperolehnya di official store Element Bike. Bagi penggemar Indomie, tunggu inspirasi 50 tahun Indomie yang tak kalah seru lainnya. (Anj)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *