Yamada Best Buka Ritel ke-9 di AEON Mall Deltamas, Siapkan Srategi Untuk Bersaing

Lifestyle, News

Anjanesia.comYamadabest (PT Best Electric Indonesia), yang bernaung di bawah Yamada Holdings, melakukan investasi langsung dengan membuka toko ke-9 di Aeon Mall Deltamas Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Kehadirannya ini menjadi yang terbesar dibandingkan toko-toko lainnya di Indonesia. Pasalnya, area toko menempati area seluas 1.500 tsubo atau 4,966 meter persegi.

CEO Yamada Holdings, Noboru Yamada, mengatakan toko Yamadabest menyiapkan tak kurang dari 15 ribu alat elektronik yang terdiri dari peralatan rumah tangga, peralatan informasi, telepon genggam, mainan, game, hingga peralatan sanitari. “Toko ini nemadukan gaya layanan pelanggan Jepang yang ramah dan teliti,” tuturnya di peresmian toko Yamadabest Aeon Mall Deltamas Cikarang, Kamis (21/3).

Yamada Best merupakan ritel elektronik terbesar di Jepang, yang meluaskan cakupan pasar ke Indonesia. Noboru Yamada menambahkan, hingga 2030 Yamadabest akan membuka hingga 30 toko.

Di tengah iklim persaingan yang ketat, Yamadabest telah menyiapkan strategi jitu termasuk di antaranya melakukan ekspansi masif di sejumlah wilayah Indonesia. Wilayah pelosok menjadi target yang diharapkan dapat meluaskan cakupan pasar Yamadabest.

Untuk memenangkan pasar, Yamada telah menyeleksi para ahli yang dikumpulkan di Jepang dan berkolaborasi dengan berbagai penyedia solusi gaya hidup untuk mendirikan toko andalan yang bertujuan untuk mewujudkan konsep ‘Whole Life’  di Indonesia.

Yamadabest telah hadir di beberapa lokasi yakni Summarecon Serpong, Central Park, Summarecon Bekasi, Summarecon Kelapa Gading, Emporium Pluit, Grand Indonesia, dan AEON Mall BSD.

Noboru Yamada mengatakan Yamadabest menjual produk dengan harga terbaik. “Produk yang kami sediakan memiliki harga terbaik. Kami menerapkan eletronic pricing sehingga menyediakan harga terbaik bagi pembeli,” ujar Noboru Yamada.

Dengan pengalaman holding yang kuat, Yamada Best Indonesia hadir untuk menjaga dan meningkatkan daya saing di industri ritel elektronik di Indonesia. Selain itu, ketersediaan barang elektronik di Yamada Best, diharapkan dapat meningkatkan kualitas gaya hidup masyarakat.

“Dan tentu saja, target kami adalah menjadi pemain nomor 1 di industri ritel elektronik di Indonesia,” tandasnya.(Anj)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *