Pesta Kuliner Sedaap, Sajikan Kuliner Favorit Masyarakat Indonesia
Lifestyle
Anjanesia.com – Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special kembali menggelar Pesta Kuliner Sedaap 2025. Mengawali roadshow Pesta Kuliner Sedaap tahun ini, Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special mengangkat puluhan UMKM terbaik di Kota Depok, Jawa Barat, menyajikan tiga menu favorit masyarakat Indonesia yaitu, sate, bakmi goreng, dan ayam bakar.
Jelang Ramadan, ribuan pengunjung tampak memanfaatkan momen Pesta Kuliner Sedaap di Pesona Square Mall, Depok, baru-baru ini untuk memanjakan lidah dengan eksplorasi ragam sajian kuliner nusantara.
“Melalui Pesta Kuliner Sedaap, kami mengajak masyarakat Kota Depok benar-benar merasakan pesta kuliner menjelang Ramadan yang menyatukan rasa kuliner favorit masyarakat Indonesia di satu tempat, di mana setiap masakan menghadirkan kelezatan dari kedelai hitam berkualitas yang dimiliki Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special,” kata Sanny Yunita, Brand Manager Kecap Sedaap.




Pesta Kuliner Sedaap 2025 tidak hanya menawarkan berbagai kuliner lezat, tetapi juga menghadirkan berbagai kegiatan menarik, salah satunya adalah lomba masak kwetiau goreng di Kuali Sedaap bersama ibu-ibu PKK Depok.
Para pengunjung juga dapat mencicipi berbagai kuliner terbaik dari puluhan pedagang UMKM lokal di Depok yang menjual sate, bakmi goreng, dan ayam bakar sambil menikmati penampilan musisi spesial. (Anj)